Sunday, January 24, 2010

Kematian Ahli UFO Masih Misterius

Kematian seorang ahli UFO yang ditemukan di pinggir pantai meninggalkan sisa misteri. Polisi dalam investigasi resminya menyatakan kematian pria itu masih belum jelas.

Petugas mengatakan mereka belum menentukan apakah memang terjadi bunuh diri. Vigay ayah satu anak tersebut ditemukan mengambang di laut.

Pacar Vigay, Andrea Smith mengatakan kepada pihak berwenang bahwa dia mencoba mengakhiri hubungan dengan Vigay pada malam sebelumnya.

Smith mengatakan bahwa Vigay yang mendapatkan penghargaan internasional atas usaha riset UFO-nya, pergi dari rumah milik mereka di Portsmouth.

Ia sebelumnya meyakinkan Andrea Smith untuk tetap tinggal di rumah sementara dia pergi.

Tetapi kemudian Smith melaporkan bahwa dia menemukan sebuah catatan kecil dari Vigay setelah kepergiannya dari rumah. Tulisan dalam catatan tersebut, saya cinta kamu, termasuk kode ponsel Vigay dan password komputernya.

Sumber : inilah.com

Bagikan

Jangan lewatkan

Kematian Ahli UFO Masih Misterius
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.