Tuesday, September 07, 2010

Misteri Kawah Mars Masih Bingungkan Ilmuwan

Ilmuwan telah lama dibingungkan dengan kawah berbentuk bekas luka aneh sangat panjang di permukaan Mars dekat ekuator planet itu.

European Space Agency (ESA) telah mengeluarkan gambar baru Orcus Patera, yang merupakan kawah memanjang terletak di antara gunung berapi dari Elysium Mons dan Olympus Mons di belahan timur planet.

Para ilmuwan yakin bahwa penjelasan yang paling mungkin dari kawah itu akibat dampak ketika sebuah asteroid kecil menghantam permukaan pada sudut yang sangat dangkal.

Panjang kawah sekitar 230 mil dan lebarnya hampir 90 mil serta memiliki bibir yang naik lebih dari satu mil di atas dataran sekitarnya.

Dasar lembah terletak hampir setengah mil di bawah dataran Mars yang mengelilingi.

Istilah Patera digunakan untuk kompleks tidak teratur berbentuk kawah gunung berapi dalam. Di luar namanya, ilmuwan belum benar-benar tahu asal Orcus Patera.

Kemungkinan pada awalnya kawah itu bulat dan berubah bentuk melalui kompresi dari waktu ke waktu. Atau kawah itu dapat terbentuk dari sejumlah kawah yang menyatu.

sumber : inilah.com




ShareThis


tanda tangan
tanda tangan

KLIK LIKE BILA ANDA SUKA ARTIKEL INI...!!!

Bagikan

Jangan lewatkan

Misteri Kawah Mars Masih Bingungkan Ilmuwan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.