Tuesday, April 13, 2010

UFO Layak untuk Diteliti secara Serius


Subyek mengenai UFO seharusnya dibawa secara terbuka sebagai sesuatu yang berharga sebagai kajian ilmiah, karena jutaan orang sudah melihat tanda-tandanya.

“Pertanda dialami oleh jutaan orang di dunia,” kata Philip Haseley.

“Ini soal waktu kita melihat hal ini sebagai bidang yang berharga untuk dipelajari. Ini penting untuk memahami subjek keseluruhan secara terbuka dan diinvestigasi,” sebutnya seperti dilaporkan The Buffalo News.

Haseley mengajar di Niagara County Community College serta kepala di Western New York Mutual UFO Network, organisasi yang fokus pada penelitian UFO.

Sekitar 30 hingga 50 kasus yang diduga penampakan UFO dilaporkan setiap bulan melintasi New York, dan Haseley mengatakan bahwa kelompoknya sedang menyelidiki hal ini dalam lingkup ilmiah menggunakan cara penyelidikan, radar, astronomi dan meteorologi.

“Untuk mengatakan bahwa kita adalah orang yang percaya UFO, pada dasarnya kita mengambil hal ini sebagai sebuah kepercayaan, dan ini bukan permasalahannya,” kata Haseley. “Telah ada banyak bukti.”

Para anggota dari jaringan UFO sadar ada yang skeptis atas tindakan itu.

“Kami telah menyadari sikap skeptis dari organisasi UFO lain, dan kami sangat menerima kritik dari yang lain,” kata Haseley.

“Kami menyadari bahwa masih ada pihak yang berpikir hal ini tidak masuk akal. Dan kami lebih memilih untuk memperbanyak literatur dan fakta mengenai UFO.”




ShareThis


tanda tangan
tanda tangan

Bagikan

Jangan lewatkan

UFO Layak untuk Diteliti secara Serius
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.