Saturday, October 09, 2010

Ada UFO, Bandara Baotou Ditutup

Bandara Baotou di Mongolia harus ditutup untuk mencegah tabrakan pesawat dengan UFO. Tiga pesawat dari Shanghai dan Beijing harus terbang keliling sampai UFO itu hilang.

Dua penerbangan lainnya dialihkan dari Baotou ke kota-kota terdekat Ordo dan Taiyuan.

Bandara ditutup selama sekitar satu jam pada Selasa (5/10) "untuk menjamin keamanan" menurut seorang juru bicara, lapor The Telegraph.

Pada 11 September saksi melaporkan adanya cahaya terang bersinar di langit sekitar dua setengah mil dari bandara Baotou, sebelum tiba-tiba menghilang.

Insiden itu merupakan laporan penampakan UFO di China sejak akhir bulan Juni.

Bandara Xiaoshan Internasional dekat kota timur Hangzhou ditutup pada 8 Juli karena UFO, meskipun para pejabat kemudian menegaskan objek yang terlihat di atas bandara adalah bagian dari tes militer di pangkalan udara di dekatnya.

Di provinsi barat jauh Xinjiang, penampakan lain pada 30 Juni diperkirakan adalah tes rudal.

Sejumlah penampakan di provinsi Sichuan juga dapat dihubungkan dengan terbang layang-layang setempat yang bersinar di malam hari.

sumber : inilah.com




ShareThis


tanda tangan
tanda tangan

KLIK LIKE BILA ANDA SUKA ARTIKEL INI...!!!

Bagikan

Jangan lewatkan

Ada UFO, Bandara Baotou Ditutup
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.