Saturday, October 17, 2009

komunitas BETA-UFO INDONESIA


BETA-UFO INDONESIA adalah kelompok atau organisasi yang mengamati masalah UFO di Indonesia. Didirikan pada tanggal 26 Oktober 1997 dengan tujuan meneliti masalah UFO, mendata penampakan UFO di Indonesia, dan kemudian menganalisa dan mempelajarinya. Untuk mempermudah informasi, BETA-UFO mempergunakan internet untuk komunikasinya. Namun bukan berarti organisasi BETA-UFO hanya berlaku bagi pemerhati masalah UFO yang memiliki akses internet saja, melainkan berusaha menjangkau segala lapisan masyarakat dengan menggunakan berbagai media komunikasi yang ada.Nama BETA-UFO adalah dari kata BETA, yaitu Benda Terbang yang Aneh, istilah yang digunakan oleh Bapak J. Salatun (mantan ketua LAPAN) tentang UFO, sementara UFO adalah Unidentified Flying Object, artinya benda terbang tak dikenal.

Mengingat Indonesia yang begitu luas, maka agar bisa mendapatkan data penampakan UFO di Indonesia secara lebih baik, maka diupayakan untuk menggalang kerja sama dengan berbagai pihak di mana saja berada. Agar BETA-UFO diketahui oleh masyarakat, maka kita tidak bisa cuma berdiam diri saja, melainkan harus secara aktif melakukan tugas kehumasan dengan memperkenalkan BETA-UFO kepada rekan-rekan kita yang lain.

Dari pengalaman yang ada, ternyata banyak orang yang pernah melihat UFO tetapi tidak mengerti bahwa itu UFO dan juga tidak tahu harus melaporkannya kemana/siapa. Bisa juga tanya kepada orang-orang yang sudah cukup umur, misalnya orangtua kita, atau kenalan kita, mungkin dari antara mereka ada yang pernah mengalami peristiwa penampakan benda aneh di langit. Selain itu, berbagai cerita rakyat yang ada di daerah setempat atau kebudayaan setempat, mungkin sekali ada kaitannya dengan pemunculan UFO.

BETA-UFO melakukan penelitian dan penyelidikan mengenai UFO ini secara ilmiah dan diharapkan tidak mencampuradukkan masalah agama serta jangan sampai mengganggu keimanan kita terhadap agama masing-masing.

Masalah UFO sendiri di kalangan masyarakat luas masih banyak yang pro dan kontra. Selain itu, mungkin sebagai anggota BETA-UFO atau orang yang suka mengamati masalah UFO akan mendapat cap sebagai orang yang aneh atau 'nyeleneh'. Selain itu juga akan dianggap buang-buang waktu, uang, tenaga dan pikiran. Memang itu resikonya. Namun dengan dasar keyakinan bahwa kita tidak sendirian di alam semesta ini serta keinginan untuk tetap mencari bukti adanya UFO ini, mudah-mudahan semangat kita tidak pernah surut.

BETA-UFO INDONESIA
Jl. Krembangan Barat 31-I
Surabaya 60175, Indonesia
Telp. (031) 3526207, 3542570
Fax (031) 3559283

saya juga masuk anggota komunitas beta ufo loh

oia teman" yang visit blog saya jangan lupa meninggalkan kritik dan saran di chat box dan jangan lupa ikuti voting tentang UFO dan ALIEN ya,terima kasih

Bagikan

Jangan lewatkan

komunitas BETA-UFO INDONESIA
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.